Selasa, 31 Maret 2015

tempat wisata di lampung

1.   Pulau Pahawang

pulau pahawang - tujuan wisata terbaik di lampung

 

 

 

 

 

2.  Pantai Teluk Kiluan

pantai teluk kiluan - tujuan wisata terbaik di lampung
Mungkin teman-teman travelers sudah sering mendengar tentang pantai ini. Pantai terbaik yang menjadi jalur lumba-lumba ini sedang populer di bicarakan oleh travelers yang ada di lampung maupun di luar lampung. Maka dari itu ini layak menjadi salah satu tempat rekreasi di lampung yang terbaik saat ini. Memang untuk menuju pantai ini tidak begitu mudah karena jarak tempuh kepantai ini memang cukup jauh dari kota Bandar Lampung.




3.  Pantai Tanjung Setia

Pulau Sumatera memang tidak diragukan lagu untuk kualitas keindahan pantainya. lampung merupakan tujuan wisata bagi travelers penggila olahraga air surfing. Bukan hanya wisatawan lokal saja yang datang berkunjung kepantai ini, bahkan travelers mancanegara pun datang berkunjung hanya untuk merasakan belaian ombak yang mesra dari pantai ini. Menurut manjaw.com, pantai ini layak menjadi tempat wisata terbaik di lampung.


4.  Danau Ranau

danau ranau - manjaw
Danau Ranau merupakan danau terbesar kedua di pulau sumatera yang berada di perbatasan kabupaten lampung barat provinsi lampung dan kabupaten ogan komering ulu selatan provinsi sumatera selatan. Ditengah danau ini terdapat pulau kecil yang memiliki obyek wisata pemandian air panas. Kondisi alam yang sejuk dan dihiasi pemandangan alam yang eksotis menjadikan danau ranau sebagai tempat wisata di lampung barat yang terbaik.


Baca :

5.   Grand Elty Krakatoa

yang dahulu lebih dikenal dengan nama Kalianda Resort ini merupakan salah satu tempat pariwisata di lampung. Selain keindahan pantai yang dapat kita nikmati di pantai ini, fasilitas grand elty krakatoa terbilang cukup lengkap dan memadai. Tempat wisata ini cocok untuk travelers yang ingin berwisata bersama keluarga. Karena tempat wisata ini cukup nyaman dan mengasyikkan.


Baca: Tempat Wisata di Banten

6.  Taman Nasional Way Kambas

taman nasional way kambas
TNWK adalah tempat pelatihan dan perlindungan gajah sumatera yang ada di lampung. Lokasi taman nasional ini berada di kabupaten lampung timur kecamatan labuhan ratu. termasuk dalam cagar alam tertua yang ada di Indonesia. Jika kita berkunjung ketempat ini, kita akan melihat atraksi gajah sumatera yang menggemaskan.




Baca juga: Tempat Wisata di Bandung

7.  Gunung Krakatau

wisata terbaik di lampung gunung krakatau
Siapa yang tidak mengetahui gunung berapi dahsyat di selat sunda ini? Meski kita tahu sejarah gunung ini pernah meletus dan memisahkan antara pulau jawa dan sumatera. Dapat kita bayangkan betapa perkasanya gunung berapi ini. Pada saat ini gunung krakatau sudah menjadi salah satu objek wisata di lampung. Untuk berwisata di gunung krakatau kita harus mendapatkan izin terlebih dahulu dari balai konservasi Lampung.



Baca juga:

8.  Air Terjun Putri Malu

Air terjun yang memiliki ketinggian 80 meter ini mungkin belum pernah anda dengar. Namun tempat wisata ini sudah banyak di ketahui oleh sebagian pencinta alam yang sering mengadakan kemah dan panjat tebing. Air terjun putri malu berada di kabupaten way kanan Lampung.







9.  Pantai Mutun

Pantai yang dekat dengan kota bandar lampung ini merupakan tempat wisata di lampung paling ramai dikunjungi wisatawan lokal. Mengingat letaknya yang tidak jauh dari kota bandar lampung, menjadikan pantai mutun salah satu alternatif tujuan wisata di lampung yang mudah dijangkau. Fasilitas di pantai ini pun cukup bagi anda untuk bersenang-senang bersama keluarga ataupun teman-teman.





10.  Lembah Hijau

wisata terbaik di lampung lembah hijau
Lembah hijau merupakan tujuan wisata yang tepat bersama keluarga. Waterpark yang lokasinya tidak jauh dari pusat kota bandar lampung ini menjadi pilihan terbaik bagi anda yang tidak mau repot-repot melakukan perjalanan wisata bersama keluarga ke tempat wisata yang sulit dijangkau. Tersedia penyewaan cottage bagi anda yang ingin menikmati liburan bersama keluarga ataupun teman-teman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar